Saya menemani Nur Haryanto, pewarta foto dari PT. Tempo Inti Media berkunjung keliling bagian selatan Daerah Otonom Xinjiang Uygur, Tiongkok barat laut selama 14 hari antara tanggal 14-27 September. Daerah-daerah yang kami kunjungi iyalah antara lain: Kota Kuno Jiaohe, Lembah Anggur, panti amal dan sekolah di Kota Korla, Ngarai Besar Ajaib Tianshan di Kota Kuqa, Perbatasan Khunjrab antara Tiongkok dan Pakistan, Pabrik Pisau Yingsha di Kashgar, pasar bebas kambing di Kota Kashgar dan lain sebagainya. Nur Haryanto mengatakan, dalam perjalanan itu terasa bahwa walaupun terletak di daerah yang kurang berkembang di Tiongkok, tapi Xinjiang tetap cukup maju dan modern, rakyatnya hidup tenteram dan bahagia, berbagai etnis hidup berdampingan secara rukun dan harmonis. Dia mengucapkan terima kasih kepada China Radio International dan pemerintah Xinjiang yang mengundangnya meliput ke Xinjiang. Setiap hari Nur Haryanto giat bekerja, antara lain mengambil foto, mewawancarai berbagai tokoh, menulis laporan dan lain sebagainya, maka mendapat pujian dari teman-teman di sekitarnya.


