Indonesia Bentuk Satgas Penanganan Covid-19 dan Satgas Pemulihan Ekonomi Nasional

2020-07-22 14:10:10  

XINHUA: Presiden Indonesia Joko Widodo kemarin (21/7) mengumumkan untuk membentuk Satgas Penanganan Covid-19 dan Satgas Pemulihan Ekonomi Nasional yang bertugas menyusun kebijakan dan memantau pelaksanaan kebijakan terkait.

图片默认标题_fororder_yn2

图片默认标题_fororder_yn1

图片默认标题_fororder_yn3

图片默认标题_fororder_yn4

Joko Widodo menyatakan di akunnya di media sosial, satuan tugas tersebut, antara lain, mengawasi litbang vaksin COVID-19, menyelaraskan aksi pencegahan wabah yang dilakukan berbagai badan pemerintah pusat maupun lokal, serta mengawasi penggunaan dana di bidang penanggulangan wabah dan stimulasi ekonomi.

Wabah COVID-19 berdampak serius terhadap ekonomi Indonesia. Menteri Keuangan Indonesia Sri Mulyani memprakirakan, tingkat pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2020 sekitar 2,3 persen, jauh lebih rendah daripada target 5,3 persen yang ditetapkan pemerintah sebelumnya.

Berdasarkan pertimbangan ekonomi dan sosial, Indonesia mulai melonggarkan pembatasan sejak bulan Juni, namun jumlah kasus positif terus meningkat.

Menurut data yang diumumkan Badan Nasional Penanggulangan Bencana, kasus positif di Indonesia kemarin bertambah 1655 kasus daripada sehari sebelumnya, kasus positif secara akumulatif mencapai 89869 kasus. Orang yang meninggal mencapai 4320 orang dan pasien yang sembuh mencapai 48466 orang.

 

常思聪