Wang Yi Temui Menlu Laos Secara Virtual

2021-02-04 12:22:58  

Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi mengadakan pertemuan secara virtual dengan Menteri Luar Negeri Laos Saleumxay Kommasith.

Wang Yi mengatakan, Tiongkok dan Laos adalah kawan dan saudara sosialisme. Tahun 2021 bermakna istimewa bagi Tiongkok dan Laos. Tiongkok akan merayakan genap 100 tahun berdirinya Partai Komunis Tiongkok, membuka pembangunan negara modern sosialis. Laos akan menyambut genap 35 tahun reformasi dan keterbukaan, serta mewujudkan peralihan pimpinan partai dan pemerintah. Tahun ini juga adalah genap 60 tahun penggalangan hubungan diplomatik Tiongkok-Laos serta tahun persahabatan Tiongkok-Laos, hubungan bilateral menyambut peluang perkembangan baru. Tiongkok bersedia bersama dengan pihak Laos, berfokus pada garis besar pelaksanaan kesepahaman penting pimpinan dua partai, meningkatkan konsultasi strategis, memperdalam kesatuan dan kerjasama, mendorong pembangunan komunitas senasib sepenanggungan, menginjeksi daya penggerak baru demi kemitraan kerjasama strategis komprehensif Tiongkok-Laos, dan memberikan kontribusi baru demi usaha bersama persahabatan Tiongkok-Laos.

Wang Yi menyatakan, Tiongkok sedang membangun pola pembangunan baru, akan menyediakan lebih banyak peluang kepada Laos. Kedua pihak akan mempercepat pembangunan koridor ekonomi Tiongkok-Laos, mengisi daya penggerak baru demi kerjasama berkualitas tinggi Satu Sabuk Satu Jalan, mendorong perampungan jalan kereta api Tiongkok-Laos secara tepat waktu, serta membina proyek teladan kerjasama persahabatan. Tiongkok bersedia terus meningkatkan kerjasama penanggulangan wabah dengan Laos, menyediakan dukungan pencegahan wabah termasuk vaksin.

Saleumxay menyatakan terima kasih atas dukungan dan bantuan yang diberikan Tiongkok demi perkembangan ekonomi dan sosial Laos khususnya di bidang pencegahan wabah. Persahabatan Laos-Tiongkok bermakna signifikan bagi prospek usaha sosialisme Laos. Laos akan memprioritaskan hubungan dengan Tiongkok, dan bersedia bersama Tiongkok melaksanakan kesepahaman penting pemimpin dua partai dan dua negara serta rencana aksi pembangunan komunitas senasib sepenanggungan Laos-Tiongkok, memperdalam konsultasi dan saling percaya, mempercepat pembangunan koridor ekonomi Laos-Tiongkok, agar persahabatan Laos-Tiongkok mencapai lebih banyak hasil.

赵颖