PM Li Keqiang Adakan Pertemuan Virtual dengan PM Malaysia

2021-05-22 10:11:51  

PM Li Keqiang Adakan Pertemuan Virtual dengan PM Malaysia_fororder_1127476708_16216065248351n

Perdana Menteri Tiongkok Li Keqiang hari Jumat kemarin (21/5) mengadakan pertemuan virtual dengan Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin. PM kedua negara bertukar pendapat mengenai hubungan dan kerja sama Tiongkok-Malaysia serta kerja sama internasional penanganan wabah virus Covid-19.

Li Keqiang menyatakan bahwa Malaysia merupakan negara pertama yang menandatangani perjanjian kerja sama vaksin Covid-19 antar pemerintah dan mencapai pengaturan saling menguntungkan vaksinasi dengan Tiongkok. Tiongkok mendukung pihak Malaysia meningkatkan kapasitas produksi vaksin, mendukung badan kesehatan kedua negara dan ahli pencegahan wabah meningkatkan pertukaran, kerja sama dan berbagi pengalaman, mengharapkan Malaysia menjamin warga negara Tiongkok yang tinggal di Malaysia bisa secepat mungkin menerima vaksinasi.

 Li Keqiang menunjukkan bahwa kerja sama ekonomi dan perdagangan Tiongkok-Malaysia bertumbuh di tengah penyebaran pandemi, hal ini mempertunjukkan ikatan kepentingan erat dan sifat saling mengisi kerja sama kedua negara. Tiongkok bersedia memperdalam kerja sama di bidang perdagangan dan investasi, ekonomi digital, manufaktur, pertanian dan pembangunan infrastruktur lalu lintas di laut bersama dengan Malaysia, mendorong perusahaan Tiongkok berinvestasi ke Malaysia sesuai hukum pasar dan prinsip bisnis, lebih baik mewujudkan saling menguntungkan dan menang bersama.

Muhyiddin Yassin menyatakan pihak Malaysia sangat mementingkan hubungan dengan Tiongkok, dengan teguh mendukung serta bersedia lebih lanjut memperdalam kerja sama saling menguntungkan dan menang bersama dengan Tiongkok, bersedia meningkatkan kerja sama di bidang investasi perdagangan, ekonomi digital, teknologi canggih, taman industri dan pertanian bersama Tiongkok, pihak Malaysia menyambut perusahaan Tiongkok berinvestasi ke Malaysia. Dukungan kuat Tiongkok memainkan peran penting untuk pengentasan wabah di Malaysia. Pihak Malaysia berharap terus meningkatkan kerja sama pengentasan wabah dengan Tiongkok, terutama lebih baik berbagi pengalaman sukses pengentasan wabah. Malaysia akan menyediakan fasilitas untuk vaksinasi warga negara Tiongkok di Malaysia. 

徐琳娜