“Aksi Vaksinasi Musim Semi” di Uganda Resmi Dimulai

2021-05-24 15:46:33  

“Aksi Vaksinasi Musim Semi” di Uganda Resmi Dimulai_fororder_cm2

“Aksi Vaksinasi Musim Semi” yang bertujuan untuk memberikan vaksinasi covid-19 kepada warga negara Tiongkok yang ada di luar negeri secara resmi dimulai di Uganda pada hari Sabtu lalu (22/5), Sejumlah 345 orang Tiongkok menerima vaksin Sinopharm pada hari Sabtu lalu.

“Aksi Vaksinasi Musim Semi” di Uganda Resmi Dimulai_fororder_cm1

Kuasa Usaha Kedutaan Besar Tiongkok di Uganda Chen Huixin hari Sabtu kemarin dalam upacara pembukaan mengatakan bahwa pemerintah Tiongkok menaruh perhatian besar pada keselamatan jiwa dan kesehatan warga negara Tiongkok di luar negeri. Untuk melaksanakan “Aksi Vaksinasi Musim Semi”, Kedutaan Besar Tiongkok di Uganda secara aktif mengadakan koordinasi dengan badan terkait pemerintah Uganda, Kamar Dagang Perusahaan Tiongkok di Uganda, Asosiasi Masyarakat Tiongkok dan Tim Medis Tiongkok untuk membantu Uganda melakukan persiapan dengan serius, para sukarelawan bersedia berkontribusi, hal ini sepenuhnya menunjukkan kerja sama dan tanggung jawab badan Uganda dan warga Tiongkok perantauan.

“Aksi Vaksinasi Musim Semi” di Uganda Resmi Dimulai_fororder_cm3

Kasus pasien terdiagnosa virus Covid-19 Uganda mencapai 43.507 orang, jumlah total kasus kematian mencapai 350 orang, jumlah kasus sembuh mencapai 42.880 orang, dan jumlah orang yang menerima suntikan vaksin mencapai 497.821 orang.

“Aksi Vaksinasi Musim Semi” di Uganda Resmi Dimulai_fororder_cm4

王伟光