Indonesia Akhiri Operasi Pengangkatan Kapal Selam KRI Nanggala 402

2021-06-03 16:12:25  

Indonesia Akhiri Operasi Pengangkatan Kapal Selam KRI Nanggala 402_fororder_2b0aefb768a30256bf0f3309f55937e

Hari Rabu kemarin (2/6), TNI Angkatan Laut bersama tim SAR Tiongkok menggelar jumpa pers pengakhiran operasi pengangkatan KRI Nanggala-402 di Jakarta. Atase Pertahanan (Athan) Tiongkok untuk RI Senior Kolonel Chen Yongjing mewakili pemerintah Tiongkok, Wakil Athan Kolonel Zheng Yuanyuan, Wakil Konjen Tiongkok untuk Denpasar Mei Yuncai menghadiri rapat tersebut. Kepala Gugus Keamanan Laut (Danguskamla) Komando Armada II Laksamana Pertama TNI I Gung Putu Alit Jaya menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada AL Tiongkok yang telah bersusah payah melakukan pengangkatan di dasar laut.

Pihak TNI AL menyatakan, kegiatan yang sudah dilakukan berkaitan dengan upaya evakuasi KRI Nanggala di perairan utara Bali ini menjadi pembelajaran dan referensi ke depan untuk lebih meningkatkan kerja sama hubungan bilateral antar angkatan laut. Senior Kolonel Chen Yongjing menyatakan, selama satu bulan yang lalu, PLA AL dan TNI AL telah bekerja sama dan berkoordinasi erat, berupaya mengumpulkan sebanyak-banyaknya dokumentasi berupa foto dan video serta mengangkat sebagian dari bangkai kapal selam KRI Nanggala yang semua telah diserahkan ke pihak Indonesia. TNI AL akhirnya mengumumkan pengakhiran operasi pengangkatan kali ini.

Indonesia Akhiri Operasi Pengangkatan Kapal Selam KRI Nanggala 402_fororder_12b3df33e1a06b4fc92dbedf266d80c

 

谢晓裕