
Kantor Berita Xinhua melaporkan, upacara pencanangan kegiatan kirab obor Pekan Olahraga Nasional (PON) Ke-11 Tiongkok pagi tadi (16/8) diadakan di Beijing. Obor disulut oleh Ketua Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional Tiongkok Wu Bangguo.

Anggota Dewan Negara Tiongkok Liu Yandong dalam sambutannya di depan upacara tersebut mengatakan, PON Ke-11 akan dibuka di Kota Jinan, Provinsi Shandong bagian timur Tiongkok pada tanggal 16 Oktober mendatang. Ini merupakan pekan olahraga terpadu nasional yang berskala paling besar dan bertaraf paling tinggi setelah Olimpiade dan Paralimpiade Beijing tahun lalu. Liu Yandong menyatakan harapan agar kegiatan estafet obor itu dapat meningkatkan pemasyarakatan olahraga, dan mendorong Tiongkok melangkah maju dari negara besar olahraga ke arah negara kuat olahraga.

















