
Dalam pertandingan putaran terakhir regu B Piala Dunia yang berakhir pada subuh hari ini ( 23/06 ) waktu Beijing, Korea Selatan bermain seri dengan Nigeria dengan skor 2:2, dan menempati urutan kedua dalam regu tersebut.

Korea Selatan juga berhasil menjadi kesebelasan Asia pertama yang lolos dari babak regu, selanjutnya mereka akan bertanding dengan Uruguay dalam final seper delapan.
Kemarin Argentina menundukkan Yunani dengan skor 2:0 dan menempati urutan pertama dalam regu B, mereka akan berhadapan dengan Meksiko dalam final seper delapan.

















