Perdana Menteri Tiongkok, Wen Jiabao tiba di Jakarta malam ini (28/4) dalam rangka memulai kunjungan resmi di Indonesia.
Dalam pidatonya di bandara, Wen Jiabao mengatakan, tujuan kunjungannya kali ini adalah memperkokoh persahabatan tradisional antara rakyat kedua negara, memperdalam kerja sama saling menguntungkan antara kedua negara di berbagai bidang, meningkatkan koordinasi dan kerja sama dalam masalah internasional dan regional, terus memperkaya isi kemitraan strategis kedua negara, memberikan sumbangan positif dalam mendorong perdamaian, kestabilan dan kemakmuran regional bahkan di dunia pada umumnya. Wen Jiabao mengharapkan kunjungannya kali ini dapat mendorong maju kemitraan strategis Tiongkok-Indonesia.
Selama kunjungannya di Indonesia, Wen Jiabao akan bertukar pendapat dengan Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono mengenai hubungan bilateral dan masalah-masalah internasional dan regional yang menjadi perhatian bersama, dan akan bersama-sama mengeluarkan komunike bersama mengenai peningkatan kemitraan strategis kedua negara. Selain itu, Wen Jiabao akan mengadakan kontak luas dengan tokoh-tokoh berbagai kalangan Indonesia.