Menurut China News Service, baru-baru ini, sarjana menemukan lemari es yang paling awal di Tiongkok dari sebuah gambar dinding Dinasti Yuan di Kelenteng Guangsheng Kabupaten Hong Tong Provinsi Shanxi Tiongkok Utara. Orang Tiongkok pada 670 tahun lalu sudah menguasai teori lemari es dan bagimana menyimpan makanan dengan es batu.
Di atas dinding Ruang Sembahyang Dewa Air Kelenteng Guang Sheng ada sebuah gambar yang indah. Di dalam gambar itu para pembantu perempuan ada yang memeluk kecapi, ada yang memegang bunga lotus. Di atas meja dipajang jamur Linzhi, vas bunga, lampu giok dan pedupaan perunggu. Dari gambar itu termanifestaikan kehidupan mewah di istana.
Yang menarik ialah, di bawah meja ada sebuah alat penyimpan buah-buah dengan diselipkan es batu. Gambar itu dilukis pada 670 tahun yang lalu dan ini menunjukkan bahwa orang zaman itu sudah tahu bagaimana menyimpan makanan dengan es batu.
Ruang sembahyang Dewa Air itu terletak di sebelah barat Kelenteng Guang Sheng Kabupaten Hong Tong Provinsi Shanxi. Kelenteng itu diperbaiki pada Dinasti Yuan tahun 1319. Di dalam kelenteng itu seluruhnya ada 13 gambar dinding yang tingginya 5 meter lebih dan adalah karya tukang setempat pada tahun 1324.

















