Daily Mail Inggris melaporkan, seorang pria Inggris sempat memenangkan hadiah loteri sebesar 12 juta poundsterling. Tapi dia tetap hidup serderha, bekerja seperti biasa dan tidak berpindah ke rumah baru.
David, yang berusia 46 tahun, pernah mendapat hadiah kelas satu pada 1997, dengan uang tunai sebesar 12 juta poundsterling, sebagai hadiah terbesar keempat dalam sejarah loteri Inggris.
Dikatakannya, sejak umur 16 tahun dia belajar menjadi seorang tukang kayu, dan sering membantu orang membuat atau merenovasi mebel. Sampai sekarang dia tidak pernah jalan-jalan ke luar negeri. Akan tetapi dia cukup puas dengan kehidupannya saat ini.
Tahun-tahun terakhir ini, David tinggi di sebuah rumah lama dengan orang tuanya di Liverpool, dan kariernya tetap sebagai tukang kayu. Perubahaan terbesar yang terjadi pada David, hanyalah mengganti jendela baru.
Selain itu, harta David termasuk satu mobil L-300, satu rumah mobilisasi, dan satu mobil kecil untuk orang tuanya.
David juga membeli beberapa properti sebagai investasi di Liverpool, tapi total nilainya hanya sekitar 250.000 poundsterling.
Ada orang mengkritik David tidak pintar menikmati kehidupan. Juga banyak orang memarahi harian Daily Mail, karena berita yang diungkapkan Daily Mail pasti akan mengganggu kehidupan normal David. "bagaimana kehidupan David, tidak ada hubungannya denganmu", begitulah yang dikatakan banyak pengakses internet.