Jane Petkov asal Bulgaria berhasil berenang sejauh 2 km dalam keadaan tubuh terikat. Ia melakukan aksi itu pada 10 September lalu, dengan tangan dan kakinya diikat dan dimasukkan ke dalam tas yang dilakban. Ia berenang seperti anjing laut melintasi Danau Orhid di Macedonia dan menyelesaikan misinya itu dalam waktu 2 jam 47 menit.
"Aku merasa sangat kedinginan untuk kilometer pertama, tapi setelah itu tidak masalah," tutur Jane. "Airnya semakin hangat sehingga aku yakin bisa berenang 10 km lagi."
Jane,59, mengaku hanya mengandalkan konsentrasi dan teknik pernafasan khusus untuk melakukan aksi itu. Dokter bahkan terpukau dengan kemampuan pria ini yang juga adalah penderita anemia. Karena kemampuannya itu, Jane dikenal dengan julukan "manusia amfibi."
Aksi Jane tersebut telah direkam dan akan dikirim ke kantor Guinness World Records di London untuk verifikasi rekor.