Abdullah Sholeh lebih dari senang untuk membalas kasih sayangnya saat mereka bermain di rumahnya di Malang, Jawa Timur.
Seperti diberitakan laman Daily Mail, Senin (20/1/2014), Abdullah adalah mahasiswa sebuah perguruan tinggi Islam yang telah menjadi teman terbaik dan pengasuh Mulan yang berusia enam tahun, sementara ia harus belajar untuk ujiannya.
Pemilik Mulan, Noer Muhammad Sholeh, meminta Abdullah untuk mengurus harimau itu ketika masih berusia tiga bulan di Desa Dilem, Kepanjen, Malang, Jawa Timur.
Abdullah Sholeh secara teratur tidur, bermain, dan berkelahi dengan harimau besar itu. Keduanya tidak bisa dipisahkan, ia sering meninggalkan tempat tidurnya sendiri untuk tidur bersama kucing besar di kandangnya.
Mulan sekarang beratnya 178 kg, panjang tiga meter dan satu meter tingginya, kerap diberi makan 6kg ayam atau daging kambing dua kali sehari.
Untuk alasan keamanan, mereka harus memasang jeruji logam untuk memisahkan keduanya saat mereka bersama-sama di kandang.