Marry, ibu dari anak perempuan berusia 4 tahun di Inggris, baru-baru ini membuat sebuah 'Kue Tar Piggy" setinggi lebih dari 1 meter untuk merayakan hari ulang tahun putrinya. Kue tar itu cukup untuk dinikmati oleh 700 orang.
Untuk membuat kue tar tersebut, Marry dan suaminya sebelumnya melakukan sejumlah persiapan. Pasangan suami-istri itu masing-masing bertugas untuk membuat kue tar dan kerangka untuk menaruh kue. Proses pembuatan kue tar setinggi 1,22 meter dan seberat 35 kilogram ini memakan waktu 4 hari. "Kue Tar Piggy" tersebut bahkan lebih tinggi daripada putri mereka.
Setelah kue itu dibagi-bagikan ke teman-teman dan sanak keluarga, ternyata masih tersisa banyak. Mereka kemudian mempertimbangkan untuk memberikan kue tar yang masih tersisa kepada "Bank Makanan", untuk dibagi-bagikan ke orang lain.