Direktur Berita Tiongkok Harian Zaobao Singapora Han Yonghong mengatakan bahwa "jalur menteri" merupakan satu sorotan dalam KRN dan MPPR tahun ini, menteri-menteri yang biasanya jarang menghadapi media, kali ini keluar dan berbicara. Seacra keseluruhan, pemimpin kementerian sentral tahun ini tampil dengan cemerlang, menampilkan semangat yang pragmatis dan professional.
Supervising Editor Channel News Asia untuk Berita Internasional Chian Siong Lee menyatakan bahwa tingkat pendidikan rakyat Tiongkok telah meningkat, karenanya tuntutan juga berubah. Untuk memenuhi kebutuhan rakyat, pemerintah Tiongkok berjalan beriringan dengan zaman, secepat mungkin menyesuaikan zaman dengan kebutuhan rakyat. Tiongkok sedang mengadakan penyesuaian struktur ekonomi, laju pertumbuhan ekonomi sebesar 6,5%-7% juga berarti Tiongkok sedang mengambil cara dan jalan baru untuk mewujudkan pertumbuhan.
Peneliti Institut Hubungan Internasional Universitas Bina Nusantara (Binus) Indonesia mengatakan, pemerintah Tiongkok tidak pernah mengabaikan perkembangan daerah kurang maju, di latar belakangi prestasi pengentasan kemiskinan yang menarik perhatian dunia, Tiongkok sekali lagi mengajukan tugas untuk mengentaskan 10 juta penduduk miskin di pedesaan, ini menunjukan tekad pemerintah Tiongkok untuk memperkecil kesenjangan sosial demi mendorong perkembangan keadilan sosial.