Media India melaporkan, kerusuhan yang terjadi di berbagai daerah di India pada 2 April lalu telah mengakibatkan 9 orang tewas dan 6 orang luka-luka.
Harian The Times of India melaporkan, pihak Kepolisian India menyatakan bahwa 9 orang korban jiwa tersebut sebagian besar tewas karena ditembak oleh polisi.
Media mengutip perkataan pihak Kepolisian yang menyatakan bahwa di Uttar Pradesh dan Rajasthan, telah terjadi konflik sengit antara para pengunjuk rasa dan polisi, sehingga pihak kepolisian terpaksa melakukan aksi penembakan untuk mengontrol situasi.
Dikabarkan, penyebab utama terjadinya kerusuhan tersebut ialah, keputusan Mahkamah Agung India yang mengatur bahwa pihak kepolisian harus terlebih dahulu menunggu izin penangkapan dari pejabat terkait, dan tidak diizinkan secara langsung menangkap tersangka terkait pendiskriminasian dan penganiayaan kelompok marjinal setelah menerima pelaporan. Oleh sebab itu, tindakan ini mengakibatkan ketidakpuasan bagi kaum "Dalit".