XINHUA: Presiden Tiongkok Xi Jinping mengadakan pertemuan dengan rombongan bersahabat Partai Buruh Korea Utara (PBK) yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komite Sentral Politbiro PBK Park Tae-sung di Beijing, Rabu kemarin (16/5).
Xi Jinping menyatakan, selama kunjungan sukses Ketua PBK Kim Jong-un di Tiongkok pada bulan Maret lalu, dirinya dan Kim Jong-un telah mengadakan pertemuan historis. Minggu lalu, dirinya pun kembali mengadakan pertemuan yang sukses dengan Ketua PBK Kim Jong-un di Dalian, Tiongkok Utara. Kedua pihak telah mengadakan konsultasi mendalam mengenai masalah-masalah penting yang menjadi perhatian bersama kedua pihak, dan menunjukkan arah bagi perkembangan hubungan Tiongkok-Korut di era baru.
Xi Jinping menunjukkan, pihak Tiongkok mendukung perbaikan hubungan Korea Utara-Korea Selatan di Semenanjung Korea, mendorong pelaksanaan dialog Korut-AS, serta mewujudkan denuklirisasi semenanjung. Tiongkok juga mendukung Korut untuk mengembangkan ekonomi, memperbaiki kehidupan rakyat, dan mendukung Ketua PBK Kim Jong-un memimpin partai dan rakyatnya dalam menempuh jalur pembangunan yang sesuai dengan keadaan negaranya sendiri. Tiongkok bersedia bersama Korut untuk saling bertukar pengalaman pembenahan partai dan negara, serta mendorong usaha pembangunan sosialisme kedua negara untuk mencapai kemajuan baru.
Park Tae-sung menyatakan, kunjungan rombongan bersahabat ke Tiongkok kali ini adalah atas arahan Ketua Kim Jong-un, bertujuan melaksanakan kesepahamaan penting pemimpin kedua partai, serta mempelajari pembangunan ekonomi Tiongkok dan pengalaman reformasi keterbukaan, untuk memainkan peranan positif PBK dalam melaksanakan jalur strategis baru, yaitu secara fokus mengembangkan ekonomi, serta memperkukuh persahabatan Korut-Tiongkok yang telah ditingkatkan oleh pemimpin kedua partai.