Sungai Mutiara adalah sungai terbesar di Tiongkok selatan yang mengalir melintasi beberapa propinsi sehingga menciptakan sejarah dan kebudayaan yang gemilang di Tiongkok bagian selatan, dan kemakmuran di delta Sungai Mutiara. Kota Qujing yang terletak di Propinsi Yunan, Tiongkok bagian barat daya merupakan sumber Sungai Mutiara, karena itulah Qujing dijuluki sebagai "Kota Pertama di Sungai Mutiara".
Qujing terletak di Dataran Tinggi Yungui bagian tengah dan berbatasan dengan Propinsi Guizhou dan Daerah Otonom Zhuang Guangxi di sebelah timur, dan di sebelah baratnya, Qujing berbatasan dengan Kunming, Ibukota Propinsi Yunnan. Dengan demikian, Qujing merupakan jalan darat penting yang menghubungkan Propinsi Yunnan ke daerah pedalaman.
Dengan luas sebesar 28.000 kilometer persegi, Qujing merupakan kota besar industri dan pertanian yang penting sekaligus kota terbesar kedua di Propinsi Yunnan menyusul Kota Kunming. Sebagai sumber Sungai Mutiara, Kota Qujing menuai wisatawan dalam jumlah besar setiap tahun.
Selain Wisata Sumber Sungai Mutiara, Kota Luoping dan Kabupaten Shizong di bagian selatan Kota Qujing juga adalah obyek pariwisata andalan yang mengedepankan keindahan alam dan kekhasan kebudayaan setempat. Pada bulan Januari dan Maret setiap tahun, Bunga Sapa seluas seribu hektar yang memenuhi tanah Kota Luoping mengundang perhatian sejumlah besar wisatawan dan juru foto. Keindahan Bunga Azalea di Gunung Junzi, Kabupaten Shizong juga tidak kalah memesona. Di antara pohon-pohon Azalea di Gunung Junzi, Pohon Azalea "Qiannian Juan" dikonfirmasi berusia 1,600 tahun lebih. Pada musim semi, bunga Pohon Qiannian Juan bermekaran selama 40 hari dan menjadi obyek wisata paling meriah di Gunung Junzi. Walaupun Pohon Qiannian Jun adalah bintang utama obyek wisata Gunung Junzi, tapi ia tidak dapat mewakili semua obyek wisata di Gunung Junzi karena pemandangan di gunung itu berubah-ubah mengikuti pergantian empat musim setiap tahun.
Di curang setinggi 20 meter di sebelah Gunung Junzi terdapat sebuah jalan setapak sepanjang 400 meter lebih. Di jalan ini, wisatawan dapat leluasa menikmati pemandangan geografis unik karst Gunung Junzi.
Selain pemandangan yang indah dan memesona, keunggulan lain dari Kota Qujing yang patut disebut ialah makanan khas setempat yang menggiurkan. Sebagai pos pertama saat memasuki Yunnan dari pedalaman Tiongkok, Kota Qujing merupakan tempat perpaduan keragaman budaya dan sistem kebudayaan makanan yang unik.
Sejak tahun 2004, pekan kebudayaan makanan berturut-turut diselenggarakan di Kota Qujing sehingga pariwisata makanan lezat di kota ini berkembang makmur.Hanya pada tahun 2008 saja, pendapatan pariwisata di Kota Qujing berhasil mencapai 2,76 miliar yuan dengan 5.7 juta wisatawan yang tercatat melancong ke Qujing. Untuk mencapai Kota Qujing, wisatawan dapat menumpang kereta api antar-kota dari Kota Kunming, Ibukota Propinsi Yunnan ke Kota Qujing dengan waktu perjalanan selama 90 menit.