Oleh Adi Lazuardi, wartawan kantor berita ANTARA
Kota Kasghar, sebuah kota di propinsi Xinjiang, Tiongkok, ternyata memperlihatkan budaya dan nilai Islam yang kuat, walaupun kota yang menjadi kota strategis di jalur sutra (Silk Road) berada dibawah pemerintah China dan partai komunisnya.
Nilai dan budaya Islam yang kuat tampak dari mayoritas penduduk Kashgar, merupakan etnis Uyghur, 84 persen dari total warga Kashgar, memeluk agama Islam. Selain itu, arsitektur dan bahasa Islam sangat kuat dan kental sekali.
Di setiap sudut kota tertulis nama jalan, nama toko, dalam bahasa Uyghur dengan huruf arab gundul, selain dituliskan dalam bahasa Mandarin dan latin (English). Begitu juga dengan arsitektur bangunannya. Gaya kubah sangat mendominasi bangunan dan gedung di Kashgar.
Kunjungan ke pusat kerajinan tangan di pusat kota Kashgar dan masjid Idkah, yang menjadi pusat kegiatan masyarakat kota Kasghar, menunjukan kuatnya pengaruh Islam. Di pasar kerajinan tangan, mayoritas warga Kashgar yang lelaki menggunakan kopiah muslim ala Kashgar, Sedangkan yang wanita menggunakan kerudung atau jilbab.
Masyarakat di kota utama dan strategis pada jalur sutra (Silk Road) ini suka makan daging domba. Di mana-mana banyak penjual daging domba, menjual domba, dan berbagai makanan yang dimakan bersama gulai daging domba.
Area umum (public) di depan masjid Idkah merupakan tempat pertemuan dan hiburan masyarakat kota Kashgar. Berbagai souvenir bernapaskan Islam, penjualan buku-buku Islam hingga hewan Onta meramaikan suasana di depan masjid Idkah, yang dibangun sejak tahun 1442.
Para turis yang datang ke kota Kashgar pasti akan mengunjungi kota tua Kasghar, destinasi wisata yang paling menarik. Di sana akan ditemui masyarakat muslim yang tinggal di kawasan perumahan yang ada sejak abad ke-10. Ada sekitar 10.000 warga yang tinggal di kota tua merupakan muslim. Arsitektur Islam juga kuat mewarnai perumahan di kota tua itu.
Semua itu menunjukan bahwa agama Islam, nilai Islam dan budayanya dapat tumbuh kuat dan terus berkembang walaupun berada dibawah pemerintahan komunis Tiongkok.