Pedoman 'Satu Tiongkok Dua Sistem" di Makau Tidak Berubah
  2009-12-20 16:09:56  CRI

Rapat perayaan genap 10 tahun kembalinya Makau ke pangkuan tanah air dan upacara pelantikan pemerintah ke-3 Daerah Administrasi Khusus hari ini (20/12) diadakan dengan meriah di Makau. Presiden Tiongkok Hu Jintao di depan rapat menyatakan, pemerintah pusat akan terus menerapkan pedoman 'satu Tiongkok, dua sistem'. Berikut laporan wartawan kami dari Makau.

Tanggal 20 Desember tahun 1999, pemerintah Tiongkok dan Portugal mengadakan serah terima kekuasaan Makau, dengan demikian Makau kembali ke haribaan tanah air dan menjadi daerah administrasi khusus ke-2 menyusul Hong Kong. Berdasarkan undang-undang terkait, di Makau diberlakukan kebijakan 'satu Tiongkok, dua sistem', terus menerapkan sistem kapitalis yang semula.

Dalam rapat hari ini, Hu Jintao menilai tinggi prestasi Makau setelah kembalinya ke Tiongkok. Dikatakannya," Selama satu dasawarsa kembalinya Makau ke pangkuan tanah air, dengan mendapat dukungan kuat dari pemerintah pusat dan Pedalaman, Kepala Eksekutif Daerah Administrasi Khusus Makau dan pemerintahnya telah memimpin tokoh berbagai kalangan bersatu padu dan berjuang, maju terus pragmatis, dengan positif menghadapi tantangan serius yang didatangkan krisis moneter Asia, wabah SARS dan krisis finansial internasional, berupaya mengatasi aneka kesulitan yang dihadapi dalam proses perkembangannya, memelihara kemakmuran dan stabilitas Makau, berbagai usaha mencapai kemajuan yang menjangkau jauh, sehingga memungkinkan Makau sebagai kota dagang yang telah bersejarah lama memancarkan daya hidup yang tidak ada tara sebelumnya. Praktek sukses pedoman 'satu negara, dua sistem' di Makau telah menulis lembaran yang baru dan gemilang bagi perkembangan Makau."

Pedoman 'satu negara, dua sistem' dikemukakan oleh almarhum pemimpin tertinggi Tiongkok Deng Xiaoping pada awal tahun 1980-an dalam rangka menyelesaikan masalah penyatuan Tiongkok. Ide itu terlebih dahulu diwujudkan di Hong Kong, selanjutnya juga diterapkan di Makau. Selama 10 tahun ini, pemerintah Tiongkok menaati komitmennya, mempertahankan sistem sosial, ekonomi dan pola kehidupan warga Makau semula tidak berubah. Makau terus memainkan kedinamisannya sebagai pelabuhan bebas dan zona tarif independen dan terus memberlakukan kasino atau perjudian tradisional, ekonominya melonjak menjadi salah satu daerah yang paling cepat pertumbuhannya di dunia dari pertumbuhan minus selama bertahun-tahun sebelum kembali ke haribaan tanah air, Produk Domestik Bruto perkapita memasuki barisan depan Asia.

Dalam upacara pelantikan pemerintah baru Makau hari ini, Hu Jintao menegaskan kembali, pemerintah Tiongkok akan terus menerapkan pedoman 'satu negara, dua sistem'. Dikatakannya, " Saya sekarang dengan khidmat menegaskan kembali, pemerintah pusat akan terus dengan teguh menerapkan pedoman' satu negara, dua sistem, pemerintahan Hong Kong oleh warga Hong Kong, pemerintahan Makau oleh warga Makau dan otonomi seluas-luasnya', dengan ketat melakukan pekerjaan berdasarkan Undang Undang Pokok Hong Kong dan Undang Undang Pokok Makau, sekuatnya mendukung kepala-kepala eksekutif Hong Kong dan Makau dan pemerintahnya menyelenggarakan pemerintahan berdasarkan hukum. Pedoman, kebijakan dan langkah apa pun yang diambil pemerintah pusat terhadap Hong Kong dan Makau akan senantiasa berpegang teguh pada prinsip yang menguntungkan dan memelihara kemakmuran dan stabilitas jangka panjang Hong Kong dan Makau, bermanfaat bagi pendorongan kesejahteraan seluruh warga Hong Kong dan Makau dan berfaedah bagi pendorongan perkembangan bersama negara, Hong Kong dan Makau."

Kepala Eksekutif baru Fernando Chui dalam sambutannya di depan upacara pelantikan menyatakan, pemerintah baru Makau akan sekuatnya membina pemerintah yang bersih dan berefisiensi tinggi, mementingkan pencetakan dan penyadangan tenaga kerja trampil, terus mendorong maju praktek besar pedoman 'satu negara, dua sistem'. Dikatakannya,

" Kami hari ini berdiri pada satu titik tolak yang baru, tantangan dan peluang hidup berdampingan. Dalam lima tahun ke depan, kami akan dengan aktif mendorong ekonomi Makau berkembang terus."

Warga Makau Zhang Mingxing ketika diwawancarai wartawan mengatakan, " Kami sangat menantikan pekerjaan kepala eksekutif baru. Selama 10 tahun kembalinya ke pangkuan tanah air, di bawah dukungan beking perkasa tanah air dan upaya bersama seluruh warga, Makau muncul perubahan yang baru selama satu dasawarsa ini. Kami mengharapkan Makau akan terus makmur dan stabil."

Stop Play
Terpopuler
• Xi Jinping Temui Pangeran Andrew Edward
• Xi Jinping Sebut Tiongkok Akan Berkembang dalam Lingkungan Keterbukaan
• Xi Jinping Memimpin Sidang Pertama Komisi Pekerjaan Urusan Luar Negeri Komite Sentral PKT
• Tiongkok Siap Berikan Pembalasan Terhadap Tarif Impor Baru AS
• Wang Yi Temui Menteri Luar Negeri Korea Utara Ri Yong Ho
• Xi Jinping Adakan Pembicaraan dengan Presiden Zimbabwe
Indeks>>
Komentar Pembaca
• Surat dari pendengar setia Bpk. Rudi Hartono
5 tahun sudah berlalu saya bersama rekan H Sunu Budihardjo mengunjungi Kota Beijing dimana telah terukir  kenangan terindah dalam kehidupan saya dalam memenangkan Hadiah Utama 60 tahun hubungan diplomatic Tiongkok – Indonesia dan 60 tahun berdirinya China Radio International. Saya bersama rekan H Sunu Budihardjo menuju Beijing pada 12 Juli 2010 disambut hangat oleh salah satu penyiar CRI, Nona Nina di Bandara International Beijing.  Kami pun menginap di salah satu hotel di Beijing untuk melakukan perjalanan wisata kota Beijing. Berikut tempat wisata yang kami kunjungi adalah :
• 0062813****0007
1. CRI (Bahasa Indonesia) disiarkan melalui Elshinta. Sekarang pindah gelombong berapa ? 2. Apa CRI (Bahasa Indonesia) tdk diadakan lagi di Indonesia ? Mohon balasan !
• 0062813****2398
halo,sy orang china yg belajar di indonesia, tadi sy mendengar acara LENTERA, judulnya Hunan. dalam perbincangan ini, mereka bilang di China ada 31 propinsi, informasi ini salah,sebenarnya di negara sy ada 34 propinsi.
• 0062852****5541
bpk maliki yangdhsebut roh papaptlimo pancer semua itu roh goep kalao orang yang ber agama itu beri nama para dewa itusemua menyatu dengan alam papat nomer satu aer yang disebut kakang kawa dua adik ariari tiga puser empat gete atau dara yang alam papat aer bumi angen api makanya kalau sembayang harus aranya kesitu itu yang benar roh empat itu yang menjaga manusia tiga alam semua meyakinni agama menyimpang dari itu sekarang alam suda rentan karena manusia suda menyimpang dari itu orang kalau jau dari itu tidak bisa masok suargo yangdi sebut suargo artinya sokmo masok didalam rogo manusia lagi bareng sama
Indeks>>
© China Radio International.CRI. All Rights Reserved.
16A Shijingshan Road, Beijing, China. 100040