Belakangan ini kegoncangan pasar modal Tiongkok semakin sengit, bahkan sampai menimbulkan kepanikan. Namun patut diperhatikan bahwa dengan pengaturan yang tepat, resiko pasar telah berhasil dikendalikan, kekuatan internal pasar yang stabil terus ditingkatkan. Dilatarbelakangi indeks ekonomi yang cenderung stabil, likuiditas keuangan yang terus bertambah, pengambilan berbagai langkah yang menguntungkan, maka kepercayaan akan pasar modal yang berkembang secara stabil dan sehat semakin kokoh.
Komentar diatas merupakan topik utama kolom editorial Kantor Berita Xinhua mengenai keadaan pasar saham Tiongkok belakangan ini.
Kantor Berita Xinhua mengatakan, menjual saham dalam keadaan panik saat indeks saham anjlok, maupun membeli saham tanpa pertimbangan yang benar saat indeks saham naik tajam, keduanya memiliki resiko bahaya yang sama. Anjloknya pasar yang terlalu cepat telah menarik perhatian pihak-pihak yang berkepentingan, baik badan pengelolaan maupun berbagai pihak peserta pasar modal akhirnya sama-sama berusaha menstabilkan kembali pasar.
Wajar saja, pasar modal perlu memainkan peranan yang lebih penting. Apabila ekonomi Tiongkok ingin memelihara pertumbuhan yang cepat dan stabil, maka perlu membina pasar modal yang terbuka, transparan dan berkembang secara stabil dan sehat.