Kongres Nasional ke-19 Partai Komunis Tiongkok (PKT) yang dibuka di Beijing pada hari Rabu (18/10) telah menarik perhatian seluruh masyarakat di seluruh negeri Tiongkok.
Zhang Lei adalah seorang sopir bus yang telah bekerja di Beijing selama 11 tahun. Ia mengendarai Bus nomor 76 yang melintasi beberapa distrik Kota Beijing dan menyaksikan perubahan besar yang dialami kota tersebut. Zhang mengatakan, lalu lintas Beijing mengalami perubahan besar selama beberapa tahun terakhir.
"Perubahan terjadi di mana-mana, misalnya lingkungan, jalan raya dan fasilitas perhubungan semuanya telah diperbaiki. Sejumlah bus way telah dibangun, sehingga kemacetan lalu lintas tidak separah dulu. Kondisi lingkungan dan lalu lintas pasti akan semakin membaik seiring dengan pembukaan Kongres Nasional ke-19 PKT."
Pada tahun 2016, warga Tiongkok yang berusia di atas 60 tahun tercatat sebanyak 230 juta jiwa, atau 16,7 persen dari populasi total Tiongkok. Di antara orang lanjut usia tersebut, sebanyak 100 juta orang hidup sendirian. Untuk menjamin para lansia menempuh hidup yang bahagia, pemerintah berbagai kota telah melaksanakan kebijakan yang baru.
Di Kota Guangzhou yang terletak Tiongkok selatan, pemerintah setempat setiap tahunnya membeli Asuransi Kecelakaan Diri (Individual Personal Accident) untuk setiap lansia yang berusia di atas 60 tahun. Saat ini pemerintah kota Guangzhou tengah bekerja sama dengan masyarakat untuk membentuk jaringan jaminan hari tua. Pembentukan jaringan jaminan hari tua di seluruh negeri adalah harapan masyarakat terhadap Kongres Nasional ke-19 PKT.
Berkat perkembangan pesat bisnis logistik dan e-commerce, kehidupan rakyat menjadi semakin mudah. Liu Wei, seorang penduduk dari kota Zhumadian, Provinsi Henan mengatakan: "Layanan pengirimian ekspres di zaman sekarang sangat memudahkan hidup. Istri saya sering belanja secara online. Saat bekerja, kami tidak dapat mengambil paket yang dikirimkan, namun sekarang telah dibangun pos penitipan paket secara gratis di sejumlah komunitas. Kami dapat mengambil paket kiriman di pos tersebut setelah lepas kerja. Semua ini merupakan kemudahan yang didatangkan oleh perkembangan pesat teknologi internet di Tiongkok."
Banyak penduduk yang diwawancarai wartawan menyatakan yakin bahwa Kongres Nasional ke-19 akan menyusun cetak biru yang lebih baik bagi perkembangan Tiongkok di masa depan dan kehidupan rakyat pasti akan semakin membaik.