Ngotot Ngaku-ngaku "Raja Indonesia"
  2012-01-26 13:19:24  CRI

Seorang pengusaha Malaysia mengklaim akan menjadi "raja Indonesia dalam beberapa tahun mendatang". Utusan Malaysia melaporkan, Sabtu (21/1/2012), lelaki bernama Kamal Ashnawi itu mengaku keturunan raja Jawa dan bernama Raden Mas Prabhu Gusti Agung Ki Asmoro Wijoyo.

Dalam sebuah konferensi pers, Jumat (20/1/2012) malam, Kamal mengaku memiliki tabungan sebesar 5 triliun euro (Rp 57.661 triliun). Untuk mendukung klaimnya, Kamal menunjukkan salinan pernyataan bank HSBC London. Bila klaim itu benar, Presiden dan CEO Sierra Petroleum Sdn Bhd itu tentu berhak menyandang gelar orang terkaya dunia.

Hartanya jauh melebihi kekayaan Carlos Slim, taipan Meksiko yang menduduki peringkat 1 daftar orang terkaya dunia menurut majalah Forbes dengan nilai kekayaan mencapai 63,3 milyar dollar AS (Rp 566 triilun). Sementara itu menurut Forbes, orang terkaya Malaysia adalah Ananda Krishnan, yang memiliki kekayaan "hanya" 9,6 milyar dollar AS (Rp 85,8 triliun).

Kamal memang bukan orang miskin. Namun, dari mana asal hartanya yang luar biasa itu?

Kamal mengaku harta itu diwarisinya dari rekening Combined International Collateral of the Global Debt Facility yang dibuat oleh keluarga kerajaan dunia pada 1875.

Kamal menggelar konferensi pers untuk membantah sejumlah tuduhan terhadapnya, menyusul kegagalan proyek kilang minyak mentah di Kuala Kedah yang diajukannya pada 2005.

"Ini tawaran terakhir saya untuk membantu orang Melayu dan perusahaan-perusahaan dengan menginvestasikan tiga proyek di Perlis, Johor, dan Kelantan, dalam waktu dekat," katanya seperti dikutip Utusan Malaysia.

Proyek-proyek yang diajukannya adalah pusat wisata komersial di Kuala Perlis, taman wisata bertema Pirates of the Caribbean di Danga Bay, Johor Baru, serta sebuah proyek komersial di Kelantan.

Kamal mengatakan, semua urusan yang berkaitan dengan ketiga proyek itu diserahkan ke SAS Group, sebuah kelompok alumni pejalar Sekolah Alam Shah, tempatnya dulu bersekolah.

Sejak proyek kilang minyak di Kedah itu gagal, Kamal mengaku lebih banyak tinggal di luar negeri untuk mengurusi bisnisnya. Sementara ini dia tinggal di Hongkong sebelum berangkat ke Indonesia pada bulan Maret mendatang.

Stop Play
Terpopuler
• Xi Jinping Temui Pangeran Andrew Edward
• Xi Jinping Sebut Tiongkok Akan Berkembang dalam Lingkungan Keterbukaan
• Xi Jinping Memimpin Sidang Pertama Komisi Pekerjaan Urusan Luar Negeri Komite Sentral PKT
• Tiongkok Siap Berikan Pembalasan Terhadap Tarif Impor Baru AS
• Wang Yi Temui Menteri Luar Negeri Korea Utara Ri Yong Ho
• Xi Jinping Adakan Pembicaraan dengan Presiden Zimbabwe
Indeks>>
Komentar Pembaca
• Surat dari pendengar setia Bpk. Rudi Hartono
5 tahun sudah berlalu saya bersama rekan H Sunu Budihardjo mengunjungi Kota Beijing dimana telah terukir  kenangan terindah dalam kehidupan saya dalam memenangkan Hadiah Utama 60 tahun hubungan diplomatic Tiongkok – Indonesia dan 60 tahun berdirinya China Radio International. Saya bersama rekan H Sunu Budihardjo menuju Beijing pada 12 Juli 2010 disambut hangat oleh salah satu penyiar CRI, Nona Nina di Bandara International Beijing.  Kami pun menginap di salah satu hotel di Beijing untuk melakukan perjalanan wisata kota Beijing. Berikut tempat wisata yang kami kunjungi adalah :
• 0062813****0007
1. CRI (Bahasa Indonesia) disiarkan melalui Elshinta. Sekarang pindah gelombong berapa ? 2. Apa CRI (Bahasa Indonesia) tdk diadakan lagi di Indonesia ? Mohon balasan !
• 0062813****2398
halo,sy orang china yg belajar di indonesia, tadi sy mendengar acara LENTERA, judulnya Hunan. dalam perbincangan ini, mereka bilang di China ada 31 propinsi, informasi ini salah,sebenarnya di negara sy ada 34 propinsi.
• 0062852****5541
bpk maliki yangdhsebut roh papaptlimo pancer semua itu roh goep kalao orang yang ber agama itu beri nama para dewa itusemua menyatu dengan alam papat nomer satu aer yang disebut kakang kawa dua adik ariari tiga puser empat gete atau dara yang alam papat aer bumi angen api makanya kalau sembayang harus aranya kesitu itu yang benar roh empat itu yang menjaga manusia tiga alam semua meyakinni agama menyimpang dari itu sekarang alam suda rentan karena manusia suda menyimpang dari itu orang kalau jau dari itu tidak bisa masok suargo yangdi sebut suargo artinya sokmo masok didalam rogo manusia lagi bareng sama
Indeks>>
© China Radio International.CRI. All Rights Reserved.
16A Shijingshan Road, Beijing, China. 100040